Cara Mendaftar dan Aktivasi Mobile Banking (M-Banking) Syariah BNI
Selain Bank Mandiri Syariah (BSM) yang memiliki fitur Mobile Banking (M-Banking), bank BUMN syariah lain yakni BNI Syariah juga memiliki fitur M-Banking.
Tentunya dengan keberadaan fasilitas tersebut bisa memudahkan para nasabah BNI Syariah agar bisa bertransaksi kapan saja dan di mana saja — via aplikasi mobile.
Yang jadi pertanyaan, bagaimana cara mendaftar (aktivasi) mobile banking (M-Banking) Syariah BNI?
Bagi yang penasaran bagaimana caranya, di sini akan dipaparkan khusus untuk anda!
Cara registrasi / pendaftaraan M-Banking Syariah BNI |
Cara mendaftar Mobile Banking (M-Banking) Bank Syariah BNI
Bagi anda yang tertarik untuk menggunakan fasilitas mobile banking Syariah BNI, ada beberapa hal yang harus anda persiapkan, meliputi:
1. Sebelum aktivasi m-banking BNI Syariah, anda harus memiliki rekening tabungan di bank tersebut. Rekening yang dimaksud bisa berupa iB Hasanah, Tabungan iB Bisnis Hasanah, maupun tabungan iB Tunas Hasanah.
2. Syarat kedua, anda juga diharuskan memiliki hasanah debit card (kartu ATM hasanah) yang valid dan tentunya masih aktif.
3. Syarat ketiga, pastikan anda memiliki nomor HP dan email yang masih aktif. Fungsi kedua kontak tersebut adalah agar pihak BNI Syariah bisa memverifikasi data maupun mengkonfirmasi bahwa anda benar-benar nasabah BNI Syariah yang ingin mendaftarkan diri menjadi pengguna mobile banking di bank tersebut.
4. Syarat keempat, anda diharuskan memiliki user ID internet banking yang masih aktif. Caranya, anda harus registrasi terlebih dahulu di ATM BNI Syariah terdekat di kota anda.
Nah, jika keempat persyaratan di atas telah anda persiapkan, anda bisa mendaftarkan diri anda (registrasi) sebagai pengguna fasilitas mobile banking (mbanking) Syariah BNI, melalui:
1. ATM BNI Syariah
Apabila anda ingin mendaftar mobile banking syariah BNI via ATM, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Masukkan kartu ATM BNI Syariah yang anda miliki ke dalam mesin ATM.
- Kemudian input PIN ATM (password), jika PIN benar maka anda akan diarahkan ke menu utama ATM Syariah BNI.
- Selanjutnya pilih menu “Registrasi e-Channel”, kemudian pilih menu “BNI Mobile Banking” untuk memulai proses registrasi mobile banking.
- Nanti akan muncul notifikasi yang menyatakan bahwa anda tunduk terhadap persyaratan yang telah di tentukan oleh pihak BNI Syariah, konfirmasi YA.
- Pada menu layar berikutnya akan muncul tulisan bahwa “proses registrasi mobile banking Syariah Mandiri telah berhasil dilakukan”.
- Pada fase terakhir, secara otomatis mesin ATM akan mengeluarkan struk yang berisi data berupa: konfirmasi kesuksesan transaksi, user ID, nomor handphone yang didaftarkan, informasi akses & instruksi aktivasi layanan BNI Mobile Banking, peringatan untuk menjaga kerahasian informasi.
2. Kantor Cabang BNI Syariah terdekat
Jika anda merasa kesulitan registrasi mobile banking Syariah BNI lewat ATM, ada alternatif lain yang lebih simpel, yakni mendaftar langsung di kantor cabang BNI Syariah terdekat di kota anda.
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Datang ke kantor cabang BNI Syariah terdekat, kemudian minta tolong satpam untuk mengambilkan nomor antrian ke Customer Service Officer. Silahkan tunggu giliran anda pada tempat duduk yang disediakan.
- Setelah giliran anda tiba untuk dilayani CSO, silahkan beritahukan maksud kedatangan anda untuk aktivasi mobile banking Syariah BNI. Nantinya CSO akan meminta persyaratan seperti kartu identitas (KTP/SIM/Paspor) yang masih berlaku, buku tabungan, serta kartu debit (kartu ATM) BNI Syariah yang anda miliki.
- Setelah persyaratan anda diterima dan diverifikasi CSO, anda diminta untuk mengisi formulir aktivasi mbanking Syariah BNI. Isilah formulir tersebut dengan lengkap, benar, dan teliti.
- Setelah formulir selesai anda isi, serahkan ke CSO dan pihak CSO akan membantu proses akhir pendaftaran mobile banking Syariah BNI.
Cara download dan instal aplikasi BNI Syariah Mobile Banking
Setelah layanan mobile banking Syariah BNI anda aktif, langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah mendownload dan menginstal aplikasi BNI Syariah Mobile Banking. Aplikasi ini bisa anda temukan di Playstore (bagi pengguna smartphone Android) dan juga di App Store (bagi pengguna smartphone berbasis iOS)
Tenang saja, mendownload aplikasi BNI Syariah Mobile Banking itu free alias gratis. Dan pastikan, di bawah tulisan aplikasi tersebut ada tulisan PT Bank Nasional Indonesia, karena banyak aplikasi lain yang menyerupai aplikasi BNI Syariah Mobile Banking (fake).
Baca juga:
Cara mendaftar dan aktifasi mobile banking Syariah Mandiri
Seperti halnya bank konvensional, Bank Syariah BNI rupanya juga memiliki fasilitas canggih, yakni Mobile Banking Syariah BNI. Fitur-fiturnya pun cukup lengkap dan memungkinkan anda untuk melakukan transaksi perbankan kapan saja, di mana saja, dan tanpa harus repot-repot ke ATM atau ke kantor bank.
Nikmatilah fasilitas yang disediakan Banking Syariah BNI, dan semoga pemaparan tentang cara daftar / aktivasi mobile banking Syariah BNI di atas berguna untuk anda.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow