#Day 14 – Jangan lakukan ini di instagram
Apakah kamu memakai instagram untuk berjualan? jika iya, tahukah kamu apa saja hal hal yang harus dihindari ketika mempromosikan sesuatu di instagram? untuk kamu yang baru memulai usaha lewat instagram, ada hal yang perlu dihindari agar tidak menghambat penjualan.
Spamming di akun artis
Kesalahan pertama yang sering dilakukan oleh pemilik online shop adalah spam di kolom komentar artis. Banyak akun olshop yang suka spam ke akun instagram orang terkenal seperti artis atau selebgram dengan tujuan menambah follower. Sebenarnya cara ini sangat tidak elegan karena mengganggu pemilik akun dan akun lainnya.
Perlu diketahui, spamming tidak ada efeknya pada jualanmu, yang ada orang malah jadi jengkel dengan akun instagrammu. Kamu juga akan terlihat seperti online shop abal abal yang tidak kredibel. Jadi hindari spam di kolom komentar. Kalau kamu ingin menambah follower yang berkualitas pakailah cara yang professional dan elegan
Contohnya..
Beli followers
Beli followers supaya terlihat banyak dan akhirnya orang orang akan ikutan follow akunmu merupakan salah satu kesalahan dalam Instagram marketing. Perlu diingat, followers yang kamu beli adalah followers pasif yang tidak berpotensi menjadi customermu. Jumlah follower yang kamu beli hanya jadi pajangan di profil Instagram yang mungkin tidak akan menambah penjualanmu.
Terlalu sering posting foto
Memposting foto merupakan pekerjaan utama dalam mengelola akun online shop. Namun ada hal yang perlu dihindari ketika memposting foto, yaitu jangan terlalu sering baik di feeds atau di instastory. Karena justru akan membuat followersmu terganggu, bahkan akunmu akan diunfollow oleh mereka.
Asal memakai hashtag
Hashtag atau tanda pagar # sangat penting untuk dijadikan kata kunci pencarian di Instagram. Hanya menggunakan hashtag, online shopmu dapat dijangkau oleh banyak orang dan memungkinkan untuk mendatangkan follower baru. Kesalahan fatal yang sering dilakukan adalah menggunakan hashtag yang tidak relevan. Mi0sal kamu menjual gamis tapi malah menggunakan hashtag tentang makanan. Apalagi jika kamu memakai banyak sekali hashtag, audiens pasti merasa jengkel dan tidak tertarik dengan jualanmu. . Gunakan hashtag yang sesuai dengan apa yang kamu jual. Contohnya, kamu menjual gamis naisha, gunakan tagar #gamispolos #gamissyari #gamiscantik #gamissimple
Akun dikunci
rasanya kurang pas jika instagram untuk jualan dikunci. Audiens biasanya akan melihat postingan yang dianggap menarik, kemudian akan mengikutinya. Jadi kalau kamu berharap audiens tertarik dengan jualanmu sebaiknya jangan kunci akun instagrammu. audiens tidak bisa melihat postingan di akun yang terkunci, kemungkinan besar mereka tidak akan mengikuti akunmu atau bahkan memilih memfollow akun lain yang tidak dikunci walaupun hanya sekedar untuk melihat lihat saja. padahal pengikut instagram menjadi asset yang berpengaruh untuk meningkatkan penjualan
Instagram sepi atau tidak aktif berinteraksi
responlah pertanyaan follwers baik di kolom komentar ataupun dm. Karena algoritma instagram memunculkan postingan di timeline follower bagi akun akun yang rajin interaksi. jika interaksinya sepi, maka akunmu harus siap menerima konsekuensi kalau postinganmu tidak akan muncul di timeline audiens
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow