Simaklah Kisah Sukses Wishnutama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Simaklah Kisah Sukses Wishnutama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Smallest Font
Largest Font

Para pencinta televisi tentunya tidak akan asing dengan nama Wishnutama, pemilik dari NET TV. Sosok yang lahir di Papua pada tahun 1976 tersebut memiliki background yang sukses dalam industri pertelevisian Indonesia.

Beliau telah membuktikan diri jika kegigihan dan usaha yang maksimal bisa mengantarkan pada kesuksesan telak. Terbukti dengan terpilihnya beliau menjadi seorang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Merintis karir dari bawah, tentunya bukanlah masalah yang mudah dilakukan untuk semua orang karena membutuhkan kegigihan yang tinggi. Maka banyak sekali yang ingin mengetahui bagaimana kisah sukses Wishnutama, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Kisah sukses Wishnutama

Inilah Kisah Sukses Wishnutama, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Pengangkatan Wishnutama menjadi menteri, mendapat sambutan baik dari masyarakat. Banyak masyarakat yang menyoroti kembali mengenai kisah hidup yang dimiliki oleh sosok satu ini. Untuk itu, berikut ini terdapat beberapa ulasan mengenai kisah sukses dari seorang Wishnutama.

1. Latar Pendidikan

Jika membicarakan tentang latar pendidikan satu ini, Anda pastinya akan merasa sangat takjub. Mulai dari SMA hingga mendapat gelar sarjana, semua didapatkannya dari mengenyam pendidikan di luar negeri. Mulai dari Singapura, Australia, Hingga Boston, beliau sudah pernah mengenyam pendidikan di sana. Selain itu, Wishnutama memang merupakan sosok yang sangat senang belajar. Beliau selalu mau mencoba hal-hal baru dan mempelajarinya hingga paham betul.

2. Memiliki Karir Cemerlang di Pertelevisian

Semua orang sudah mengetahui jika memiliki stasiun TV adalah salah satu parameter dari kesuksesan. NET-Tv merupakan stasiun Tv yang banyak disukai oleh masyarakat, khususnya oleh kalangan remaja. Acara yang dihadirkan juga banyak yang memberikan dampak positif. Tentunya, bukan hal yang mudah bagi Wishnutama untuk merintis karir ini, banyak hambatan dan rintangan yang ia rasakan, akan tetapi tidak pernah merasa putus asa.

3. Berani Keluar dari Zona Nyaman

Menjadi seorang pengusaha sukses tentunya tidak terlepas dari banyak tantangan serta hambatan. Salah satu kisah sukses Wishnutama, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang paling menarik adalah masa peralihannya dari industri pertelevisian menuju dunia Kuliner. Beliau menganggap jika terus berada dalam zona nyaman ini, maka akan sulit menciptakan sesuatu yang baru.

4. Berani Menerima Tantangan

Jika ingin menjadi seseorang yang sukses kunci utamanya adalah berani menerima setiap tantangan yang datang. Setelah tidak ingin berada di zona nyaman, Wishnutama juga menerima tantangan yang diberikan oleh Presiden Jokowi. Beliau diutus menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan diharuskan untuk siap menerima semua amanah yang diberikan. Tentunya, bukan tanpa alasan jika Wishnutama ditunjuk sebagai menteri tersebut, ada banyak potensi besar yang dimiliki oleh Wishnutama untuk kemajuan pariwisata dan ekonomi di Indonesia.

Baca juga:


Kisah sukses Angela Tanoesoedibjo, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2019-2024

Nah, itulah kisah menarik mengenai Wishnutama yang harus Anda ketahui. Dari kisah sukses tersebut, ada banyak hal yang bisa dijadikan sebagai inspirasi tentunya. Semua hasil yang maksimal diperoleh dari usaha dan kerja keras yang juga maksimal.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait