Tren Peluang Bisnis Online di Tahun 2021 yang Masih Menjanjikan
Bisnis online kini mulai berkembang pesat di Indonesia dengan menyasar banyak kalangan, baik dari kalangan atas hingga menengah.
Semuanya memanfaatkan bisnis ini karena menawarkan banyak kemudahan yang didapatkan.
Begitu pula jenis tren yang nantinya diprediksi akan populer dan mendapatkan banyak keuntungan yang didapatkan di tahun 2021.
Jika Anda berminat melakukannya, berikut merupakan tren peluang bisnis online di tahun 2021 yang harus Anda ketahui.
Tren bisnis online di tahun 2021 |
Rekomendasi Tren Peluang Bisnis Online di Tahun 2021 yang Menguntungkan
1. Usaha Rental Mobil
Bisnis online ini dipandang lebih menguntungkan karena tingginya tingkat mobilisasi antar tempat oleh penduduk Indonesia. Mereka juga menganggap lebih mudah melakukan penyewaan mobil daripada harus membeli dan merawat mobil pribadi. Selain itu, seringkali mereka hanya membutuhkan transportasi ini dalam jangka waktu pendek, misalnya untuk liburan atau mudik.
2. Kursus Online
Apabila Anda memiliki kemampuan khusus, Anda bisa membuka kursus online sebagai sebuah bentuk peluang bisnis online di tahun 2021 yang cukup menguntungkan. Tentu akan lebih mudah apabila Anda membuka kursus secara online karena tidak memerlukan biaya tambahan untuk sewa lokasi dan konsumsi. Anda juga lebih fleksibel melakukannya di rumah ataupun tempat lain.
3. Jasa Pembuatan Website
Karena makin berkembangnya bisnis model online, penggunaan website juga akan meningkat. Oleh karena itu, pembuatan jasa website bisa menjadi alternatif bisnis yang menguntungkan di tahun 2021. Apabila Anda memiliki kemampuan sebagai web developer, bukalah jasa pembuatan website secara online. Jika ingin lebih praktis, Anda bisa menjadi reseller hosting ataupun domain.
4. Affiliate Marketing
Anda bisa mendapatkan pendapatan dengan mudah apabila membuka peluang bisnis online di tahun 2021 ini. Tidak perlu membuka toko pribadi, Anda bisa melakukannya dengan mudah di rumah. Affiliate Marketing memungkinkan Anda untuk mendapatkan tambahan pemasukan dengan membantu mempromosikan barang dagangan orang lain. Caranya mudah, terdapat pembagian komisi apabila ada pelanggan yang berbelanja dengan kode referal yang Anda berikan. Biasanya akan berupa potongan harga atau harga khusus.
5. Menjadi Dropship
Dropsip merupakan salah satu bisnis yang hanya membutuhkan modal kecil, sehingga tidak merugikan keuangan Anda. Model dropship memiliki keidentikan dengan konsep reselling dimana keuntungan yang Anda dapatkan berdasarkan selisih harga yang Anda jual pada pembeli dengan harga yang sebelumnya Anda dapatkan. Anda juga tidak perlu menyetok barang, karena Anda hanya akan menjadi perantara antara pedagang dengan pembeli.
6. Jasa Penerjemahan Bahasa Asing
Peluang bisnis online di tahun 2021 yang cukup menjanjikan selanjutnya adalah jasa penerjemahan bahasa. Ini bisa Anda manfaatkan terutama bagi mereka yang memiliki kemampuan untuk berbahasa asing dengan baik. Selain menggunakan modal yang kecil, Anda hanya memerlukan waktu luang serta kamus jika diperlukan. Namun, omzet yang akan Anda dapatkan sepadan dengan effort yang telah Anda keluarkan.
7. Berjualan Tema Blog
Bagi Anda yang memiliki kemampuan desaign web yang baik, tak ada salahnya mencoba bisnis online yang satu ini. Penggunaan website, blog maupun wordpress yang makin meningkat tiap tahunnya membuat jasa ini dibutuhkan kedepannya. Banyak pemilik web yang ingin tema yang menunjang produknya dengan loading yang ringan, user-friendly serta desain yang menarik.
Baca juga:
Tutorial cara mendapatkan uang melalui Admob
Itulah beberapa peluang bisnis online shop di tahun 2021 yang diprediksi akan menjadi sebuah bisnis online yang cukup menguntungkan.
Apabila Anda memerlukan pendapatan tambahan, Anda bisa menjadikan contoh bisnis diatas sebagai pilihan karena rata-rata membutuhkan modal yang tidak terlalu besar.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow