Fakta Menarik Kisah Sukses Erick Thohir, Menteri BUMN di Kabinet Indonesia Maju 2019

Fakta Menarik Kisah Sukses Erick Thohir, Menteri BUMN di Kabinet Indonesia Maju 2019

Smallest Font
Largest Font

Setelah pengumuman Kabinet Indonesia Maju resmi diumumkan oleh Presiden, muncul nama-nama yang menjadi sorotan. Erick Thohir adalah salah satu nama yang banyak disebut karena kiprahnya di dunia bisnis memang sudah sangat terkenal.

Ada fakta menarik mengenai Erick Thohir yang tidak banyak diketahui orang, yakni dulunya dia pernah membeli salah satu klub sepak bola yang sangat terkenal, yakni Inter Milan. Akan tetapi memang pada akhirnya dia menjualnya kepada perusahaan asal Cina.

Hal tersebut membuktikan jika kisah sukses Erick Thohir, Menteri BUMN sangat layak untuk menjadi sorotan public. Sebab tidak menutup kemungkinan jika banyak yang akan terinspirasi oleh kisah-kisahnya.

Erick Thohir, Menteri BUMN 2019

Inilah Kisah Sukses Erick Thohir, Menteri BUMN

Sosok yang sangat menyukai sepak bola ini memiliki kecermelangan dalam dunia bisnis. Hingga tidak mengherankan apabila dia diutus secara langsung oleh Presiden untuk menjadi Menteri BUMN.

Inilah sederet kisah sukses Erick Thohir yang bisa menjadi sebuah inspirasi.

1. Pendiri Mahaka Grup

Erick Thohir menempuh pendidikan sarjana dan pasca sarjananya di luar negeri, sehingga dia berkesempatan untuk menjajali berbagai ilmu yang baru.

Lalu, ketika pulang ke Indonesia muncul keinginan untuk mengembangkan usahanya, yakni salah satunya adalah dengan mendirikan perusahaan Mahaka Grup.

Bisnis media tersebut sebenarnya sudah menghasilkan hal yang sangat besar, akan tetapi karena jiwa pengusaha yang dimiliki, dia selalu mencoba jika ada peluang-peluang baru.

2. CEO Philadelphia 76ers dan DC United

Ketertarikannya dalam dunia sepak bola membawa Erick Thohir untuk berinvestasi dalam dunia tersebut.

DC United bisa dibilang salah satu grup sepak bola yang saat itu sangat terkenal.

Dia memang dulu ketika kecil memiliki mimpi untuk memiliki klub sepak bola. Maka berkat kerja keras yang selalu dilakukan, akhirnya mimpi tersebut bisa terwujud.

Bahkan, sosok ini menjadi orang Asia yang pertama kali menaungi Tim Basket NBA (Philadelphia 76ers), jadi bisa dibayangkan sesukses apa sosok satu ini.

3. Membeli Inter Milan

Siapa yang tidak mengetahui Inter Milan?

Klub sepak bola asal Eropa tersebut sudah sangat akrab di telinga para pencinta bola.

Perjuangan Erick untuk bisa sampai mengakuisisi klub ini tentunya tidak mudah. Terdapat banyak rintangan dan juga hambatan, bahkan tak jarang juga menerima hujatan.

Namun, prinsip hidupnya yang paling penting adalah harus mampu terus bangkit ketika sedang jatuh.

Pada tahun 2013, Erick telah resmi menggantikan Moratti yang telah menjadi presiden klub selama 18 tahun.

4. Berani Mencoba Banyak Hal

Dari kisah sukses Erick Thohir, Menteri BUMN yang paling penting adalah keberaniannya untuk mencoba banyak hal.

Memang, dia adalah salah satu orang yang sudah memiliki jiwa usaha sangat kuat, akan tetapi apabila tidak dipupuk tentunya akan stagnan saja hasilnya.

Mulai dari pengusaha media, pemilik klub sepak bola, hingga kini dipilih sebagai menteri, tentunya tidak lepas karena Erick Thohir sangat berani untuk melakukan hal-hal yang baru.

Baca juga:


Cara mengatasi titik jenuh di dalam kehidupan





Kisah sukses yang dimiliki oleh Erick thohar memang sangat menakjubkan. Sebab, ternyata kesuksesan yang dimiliki olehnya benar-benar sangat gemilang.

Tentunya, semua itu bisa didapat apabila diimbangi dengan kerja keras dan selalu berusaha maksimal.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait