Apa Itu Bitcoin? Berikut ini Hal-Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang Mata Uang Tersebut!

Apa Itu Bitcoin? Berikut ini Hal-Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang Mata Uang Tersebut!

Smallest Font
Largest Font

Dalam beberapa tahun terakhir, nama Bitcoin semakin dikenal oleh masyarakat banyak. Mata uang digital tersebut bahkan menjadi primadona dalam dunia investasi digital, karena Bitcoin menjadi salah satu instrumen investasi yang cukup menggiurkan.

Bicara soal Bitcoin, ada beberapa hal yang patut anda ketahui dari mata uang digital tersebut. Dan di artikel kali ini akan kami ulas secara lengkap mengenai apa itu Bitcoin, serta segala hal mengenai mata uang tersebut.

Seperti apakah?

Apa itu Bitcoin?

Apa itu Bitcoin? Apa saja yang perlu diketahui tentang mata uang digital tersebut?

Perlu anda ketahui, arti dari Bitcoin adalah mata uang digital yang kini “menjelma” menjadi aset sekaligus instrumen investasi digital yang dikembangkan sejak tahun 2009 — oleh seorang pengguna internet dengan nama samaran Satoshi Nakamoto.

Nama Satoshi sendiri menjadi satuan terkecil di Bitcoin, mirip Sen pada Dolar.

Berikut ini beberapa hal yang perlu anda ketahui mengenai Bitcoin, yaitu:

1. Bitcoin bisa berjalan tanpa memiliki server utama. Artinya tidak ada 1 pihak pun yang mengontrol mata uang tersebut, karena mata uang tersebut bersifat desentralisasi serta terbagi ke berbagai server yang dijalankan oleh para pengguna yang terhubung ke dalam jaringan.

2. Bitcoin juga bisa menjadi mata uang, di mana anda bisa mentransfernya ke orang lain melalui wallet / dompet yang tersedia. Anda cukup memiliki dompet / wallet tersebut, dan anda bisa transfer bitcoin ke mana saja, di mana saja, dan kapan saja asalkan memiliki gadget dan koneksi internet. Bahkan ada beberapa merchant yang menerima pembayaran via Bitcoin.

3. Mirip dengan transfer uang, transfer Bitcoin tak bisa dibatalkan. Pengecualin jika penerima mau mengembalikan Bitcoin tersebut ke wallet anda.

4. Anda bisa menyembunyikan identitas anda saat melakukan transfer Bitcoin, namun aktivitas anda bisa dipantau oleh publik. Namun dengan identitas anonymous membuat orang-orang tidak tahu siapa anda yang sebenarnya.

5. Bitcoin tidak bisa dikontrol dan dikendalikan oleh lembaga ataupun negara manapun, bahkan negara adidaya Amerika Serikat pun tak bisa melakukannya. Dengan konsep database Blockchain yang tak dikontrol pihak manapun, Bitcoin memiliki konsep “keterbukaan” sehingga sulit bagi suatu pihak untuk memalsukan transaksi di Blockchain. Semua transaksi yang terjadi akan tersalin secara live, transparan, dan tersebar ke jutaan server. Jika ada oknum yang ingin mengubah atau memalsukan data transaksi Bitcoin, ia harus “super capek” meretas jutaan server tersebut di saat yang bersamaan.

6. Penyebaran Bitcoin terbatas, yakni hanya ada 21 juta Bitcoin di seluruh dunia. Proses penciptaan Bitcoin akan terus berkurang setiap 4 tahun sekali, konsep ini mirip dengan sistem ekonomi berdasarkan deflasi.

7. Dalam dunia Bitcoin, ada istilah yang dinamakan “mining” atau “menambang” Bitcoin. Proses ini bisa dibilang adalah proses menerbitkan Bitcoin baru, yakni dengan menggunakan komputer canggih untuk menguraikan matematika kompleks — guna mendapatkan block baru Bitcoin. Jika pengguna berhasil memecahkannya, maka hadianya adalah sejumlah Bitcoin. Semakin waktu berjalan, jumlah “hasil mining” Bitcoin akan terus berkurang, tujuannya agar memastikan bahwa jumlah maksimal Bitcoin yang beredar di dunia adalah 21 Juta BTC (agar tidak terjadi inflasi).

8. Cara lain untuk mendapatkan Bitcoin adalah denga membelinya di exchanger-exchanger yang tersebar di seluruh dunia. Biasanya harga Bitcoin fluktuatif, jadi usahakan membeli saat harganya turun. Jika suatu saat harganya naik, maka anda bisa menjualnya dan mendapatkan sejumlah keuntungan. Inilah yang dinamakan “fungsi Bitcoin” sebagai instrument investasi sekaligus aset digital yang bisa menguntungkan jika anda tahu kapan harus melakukan pembelian dan penjualan Bitcoin.

Nah itulah dia uraian mengenai apa itu Bitcoin, serta berbagai hal yang patut anda ketahui tentang mata uang digital tersebut.

Semoga info di atas berguna dan bisa menambah wawasan anda seputar mata uang digital yang dibuat oleh Satoshi Nakamoto itu.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait