3 Keuntungan Berinvestasi Emas, Anda Tertarik?
Smallest Font
Largest Font
Onlenpedia.com | Selain investasi properti, apabila anda memiliki banyak uang — investasi emas juga bisa menjadi pilihan terbaik untuk anda. Ada banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan apabila menjalankan investasi ini.
Lantas, apa sajakah keuntungan yang dimaksud?
Berikut ini, ada 3 keuntungan apabila anda berinvestasi pada instrumen emas, diantaranya:
1. Harga emas selalu naik (untuk jangka panjang)
Tujuan orang-orang dalam berinvestasi, tentunya untuk mendapatkan keuntungan dalam bentuk uang. Hal itu juga berlaku apabila anda berinvestasi emas. Dengan berinvestasi emas, maka anda akan mendapatkan keuntungan dari harga beli dan harga jual. Namun, yang harus anda perhatikan adalah — belilah emas ketika harganya turun, kemudian jual ketika harganya melambung.
Pada dasarnya, harga emas (untuk jangka panjang) pasti naik. Namun, untuk jangka pendek, kadang bisa naik ataupun turun. Namun, fluktuasi tersebut biasanya tak terlalu jauh dari harga beli anda.
Maka dari itu, belilah emas, kemudian simpan dalam waktu yang lama, baru dijual. Jangan sampai, anda membeli emas, kemudian kurang dari setahun langsung anda jual. Kalau seperti itu, keuntungannya tak akan tampak dengan jelas.
2. Emas bisa digunakan sebagai perhiasan, tanpa mengurangi nilai jual
Meskipun tergolong ‘instrumen’ investasi, namun emas juga memiliki nilai guna, yakni sebagai perhiasan (khusus untuk wanita). Apabila anda berinvestasi dalam bentuk emas, anda bisa membuatnya menjadi perhiasan yang bisa dipakai istri anda, ibu anda, ataupun anak perempuan anda.
Meskipun terus-menerus dipakai, hal itu tak akan mempengaruhi nilai jual emas, karena harga emas selalu berpatokan pada ‘kurs’-nya. Beda halnya dengan gadget dan kendaraan bermotor — yang apabila digunakan terus-menerus, maka nilai jual ‘second’nya pasti turun.
3. Dengan berinvestasi emas, mengurangi ‘nafsu’ belanja anda
Apabila anda memiliki uang yang banyak, kemudian sebagian besarnya anda belikan emas, maka uang tunai yang ada dalam simpanan anda tinggal sedikit. Dengan minimnya uang tunai di tangan anda, maka itu akan mengurangi ‘nafsu belanja’ anda — terutama belanja barang-barang yang tak terlalu diperlukan.
Bayangkan apabila anda memegang uang yang cukup besar. Maka, apabila ada tas, baju, gadget, ataupun mobil keluaran terbaru, maka anda tak bisa ‘mengelak’, lantaran uangnya ada di tangan anda. Apabila di tangan anda ‘cuma’ ada emas, maka emas tersebut tak bisa dijadikan alat tukar.
Baca juga:
Berinvestasi emas merupakan salah satu investasi yang cukup menguntungkan dan tentunya cukup memberikan kepastian. Selain itu, investasi dalam bentuk emas juga sangat simpel dan tidak memerlukan keterampilan khusus, maupun analisa yang ribet.
Lantas, sudahkan berinvestasi emas?
Silahkan dijawab sendiri-sendiri!
Editors Team
admin
Author
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow