Bisnis
Segera Hadir, Wismilak Diplomat Success Challenge 2017, Berhadiah Rp 2 Miliar!
Smallest Font
Largest Font
Onlenpedia.com | Bagi anda yang memiliki bisnis yang sudah berjalan, atau sekedar ide bisnis (plus prototype-nya), maka kesempatan ini jangan pernah anda sia-siakan. PT Wismilak Inti Makmur (produsen produk r*kok Wismilak) kabarnya menyelenggarakan kompetisi wirausaha dengan tajuk Diplomat Success Challenge 2017. Perlu anda ketahui, kompetisi ini sudah pernah sukses di tahun-tahun sebelumnya dan ini merupakan penyelenggaraan yang ke-8.
Lantas, seperti apakah detail dari kompetisi Diplomat Success Challenge 2017 ini?
Dilansir dari laman Bisnis.com, Wismilak Foundation yang merupakan bagian dari PT Wismilak Inti Makmur Tbk. kembali menyelenggarakan kompetisi wirausaha dengan tajuk Diplomat Success Challenge 2017. Untuk kompetisi tahun ini, mereka akan mengusung tema “Sukses yang Bermanfaat”, dengan hadiah yang cukup besar — yakni mencapai Rp 2 miliar.
Pihak penyelenggara menargetkan agar kompetisi wirausaha ini bisa diikuti 6.000 kontestan lebih. Nantinya, para peserta akan dibagi ke dalam tiga region, meliputi east region, west region, dan central region. Di masing-masing region akan terpilih 10 finalis, yang selanjutnya akan mengerucut menjadi 6 kontestan pada babak grand final.
Untuk tahapan pendaftaran, sudah dimulai sejak 15 Mei 2017 dan batasnya hingga 15 Juli 2017. Ada beberapa persyaratan yang harus dipatuhi para peserta, seperti orisinalitas karya/ide (bukan pl*giat), peserta merupakan warga negara Indonesia dengan rentang usia antara 20 – 45 tahun, dan karya yang diikutsertakan belum pernah dilombakan di kompetisi manapun.
“Ini sudah tahun kedelapan kami menyelenggarakan Diplomat Success Challenge [DSC]. Yang berbeda dengan perlombaan sejenis, kami menawarkan pelatihan, jaringan, dan modal usaha Rp 2 miliar bagi pemenang,” tutur Surjanto Yasaputera, Ketua Dewan Komisioner DSC 2017, di Jakarta, Senin (15/5) (seperti dilansir dari laman Bisnis.com).
Ia pun menambahkan bahwa kontribusi wirausaha di Indonesia masih kalah dibandingkan dengan negeri tetangga yakni Malaysia dan Singapura. Maka dari itu, pihak panitia berkomitmen agar bisa memperluas dampak positif dari Diplomat Success Challenge, yakni dengan menambah jumlah pemenang.
Dari segi dewan komisioner, kabarnya Diplomat Success Challenge 2017 bakal menghadirkan 4 orang juri sekaligus mentor, yakni:
– Surjanto
– Helmy Yahya
– Antarini S.F Amir
– Veronica Linardi.
Untuk mengetahui lebih detail tentang cara pendaftaran dan syarat-syarat mengikuti Diplomat Success Challenge 2017, silahkan kunjungi website resminya di: www.wismilak-diplomat.com.
Baca juga:
Itulah dia sedikit informasi mengenai kompetisi wirausaha bertajuk Diplomat Succes Challenge (DSC) 2017. Mohon share / bagikan informasi ini kepada teman dan kerabat anda yang memiliki bisnis ataupun ide bisnis, siapa tahu ada yang berminat untuk ikut serta.
Editors Team
admin
Author
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow