Inilah Daftar Instansi CPNS / CASN 2021 Lulusan SMA / SMK

Inilah Daftar Instansi CPNS / CASN 2021 Lulusan SMA / SMK

Smallest Font
Largest Font

Pemerintah Indonesia melalui Badan Kepegawaian Negara atau BKN dan Kemenpan RB telah membuka pengumuman rekruitmen calon aparatur negara, atau lebih sering disebut sebagai CASN di tahun 2021. Sebagai informasi ini daftar instansi CPNS 2021 lulusan SMA/SMK yang bisa Anda masuki.

Masing-masing instansi ini tersebar di tingkat pusat hingga daerah dalam bentuk formasi CPNS dan juga PPPK atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja. Jika Anda merupakan lulusan SMA dan SMK, berikut ini adalah instansi yang bisa Anda masuki.

CPNS 2021 untuk lulusan SMA / SMK

1. Kejaksaan Agung 

Instansi pertama yang membuka lowongan CPNS untuk lulusan SMA dan SMK adalah Kejaksaan Agung. Instansi hukum ini membuka 990 formasi yang bisa diisi oleh lulusan SMA sederajat. Formasi yang dibutuhkan adalah 496 orang untuk pegawai pengadministrasi penanganan perkara dan juga 494 pegawai tahanan. 

2. BIN 

Anda tentu sudah tidak asing dengan BIN atau Badan Intelijen Negara, ternyata instansi ini juga membuka daftar formasi untuk lulusan SMA sederajat. Rincian dari formasi yang bisa diambil adalah 13 orang untuk Pramu laboratorium dan 15 orang untuk Pengadministrasi Rekam Medis dan Informasi. 

3. Kemenhub

Kementrian besar seperti Kementrian Perhubungan juga menjadi salah satu daftar instansi CPNS 2021 lulusan SMA/SMK yang memberikan lowongan formasi. Kementrian Hubungan menyediakan beberapa lowongan yang bisa diisi, diantaranya adalah:

• Teknik sarana dan prasarana yang bisa diisi oleh satu orang. 

• Pemula serta penjaga kendaraan bermotor yang berjumlah 62 orang. 

• Petugas ASVEC dengan jumlah satu orang. 

• Teknisi listrik dan jaringan dengan jumlah 149 orang. 

• Serta petugas ASVEC khusus untuk putra dan putri Papua Barat dan Papua dengan jumlah satu orang. 

Selain formasi tersebut, tersedia pula lowongan untuk penerbang, teknisi peralatan listrik dan elektronika, serta teknisi pemula untuk penelitian dan perekayasaan. 

4. Kemenkumham 

Kemenkumham atau Kementrian Hukum dan HAM juga membuka jumlah lowongan formasi yang cukup besar di tahun 2021. Ada sekitar 4 ribu formasi lowongan yang diberikan untuk lulusan SMA sederajat. Dua lowongan formasi tersebut adalah penjaga tahanan dengan jumlah 3.876 formasi dan pemeriksa keimigrasian dengan jumlah 95 formasi. 

5. Kementrian Pertahanan 

Ternyata Kemenhan juga memberikan lowongan formasi untuk lulusan SMA sederajat. Formasi yang dibuka adalah pengemudi ambulance dengan jumlah 2 formasi dan pemula kataloger berjumlah 17 orang, khusus untuk umum dan putra putri dari Papua serta Papua Barat. 

Baca juga:

Daftar formasi CPNS 2021 untuk lulusan Diploma 3


Demikianlah daftar instansi CPNS 2021 lulusan SMA/SMK yang memberikan lowongan formasi.

Semoga informasi tersebut dapat membantu Anda, terutama yang berminat untuk mendaftar sebagai CPNS di tahun 2021.

Informasi lengkap mengenai pendaftaran dan syaratnya bisa Anda dapatkan di website resmi milik pemerintah (yang berakhiran <dot>go<dot>id). 

(gk)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait