Cara Membeli Bilboard Iklan di Metaverse Somnium Space x Admix

Cara Membeli Bilboard Iklan di Metaverse Somnium Space x Admix

Smallest Font
Largest Font
Tutorial beli slot billboard iklan di metaverse

Bagaimana cara membeli billboard iklan di dunia metaverse?

Tak hanya di dunia nyata, di dunia metaverse pun kita bisa membeli slot iklan billboard. Kalau di dunia nyata, billboard iklan akan dilihat oleh pengendara yang lalu-lalang di sekitar billboard, maka billboard iklan di dunia virtual akan dilihat para gamers, atau penjelajah dunia metaverse — yang lalu lalang di sekitar billboard tersebut.

Hmm.. Hampir mirip, ya.

Anyway, bagaimana cara membeli billboard iklan di metaverse?

Jawabannya bisa sobat lihat di tulisan kali ini.

Pertama-tama, perkenalkan dulu metaverse Somnium Space

Berdasarkan hasil riset saya, untuk saat ini — metaverse yang menjual slot iklan billboard adalah metaverse-nya Somnium Space.

Somnium Space sendiri adalah dunia virtual metaverse, berbasis game VR Blockchain yang bisa dibuat sendiri oleh para pemainnya. Kemudian aset-aset di dalamnya bisa diperdagangkan dalam bentuk NFT, dan bisa dilisting di marketplace NFT seperti OpenSea.

Di Somnium Space ada berbagai alat kreatif SDK dan builder yang bisa digunakan para pemainnya untuk membangun sesuatu di metaverse mereka. Dunia virtual ini bersifat terbuka, di mana orang-orang bisa mendapatkan pengalaman sosial, pengalaman bermain game, dan kepemilikan tanah virtual, avatar, serta aset lainnya.

Somnium Space bisa diakses dari perangkat apapun, baik mode 2D di desktop — hingga penggunaan mode VR yang imersif — di dekstop dan mobile. Somnium Space sendiri merupakan dunia virtual lintas platform, dan dapat ditemukan di Windows, Oculus, HTC Vive, hingga Steam.

Kabar baiknya, Somnium Space telah bekerja sama dengan Admix — perusahaan layanan periklanan dalam game — untuk menyediakan slot billboard iklan di metaverse.

Billboard iklan ini dapat memberikan pendapatan iklan bagi para player — yang memiliki slot billboard tersebut. Dan kabar baiknya, slot billboard iklan di metaverse-nya Somnium Space ini — bisa sobat beli melalui marketplace OpenSea.

Lantas, bagaimana cara pemasang iklan memasang iklan di billboard tersebut?

Itulah gunanya kerjasama Somnium Space dengan Admix. Admix — yang beralamat di Admixplay<dot>com — bertugas menghubungkan pemilik billboard — dengan pengiklan atau pemilik brand — yang ingin memasang iklan di billboard virtual tersebut. 

Admix hampir mirip dengan Google Ads, namun slot iklan di Admix hanya ditujukan untuk game dan dunia virtual lainnya. Sedangkan Google Ads — seperti yang kita tahu — ditujukan untuk periklanan di website dan channel Youtube.

Cara membeli billboard iklan di Somnium Space

Untuk pembelian billboard iklan di Somnium Space — hanya bisa dilakukan melalui marketplace NFT, yaitu OpenSea.

Apakah tidak bisa langsung membeli billboard iklan di website resmi SomniumSpace?

Perlu sobat ketahui, di website resmi SomniumSpace, yaitu SomniumSpace<dot>com — sebenarnya tersedia tombol “Marketplace”. Artinya, di sana ada marketplace — yang berisikan aset-aset virtual — termasuk billboard iklan — yang dijual di SomniumSpace.

Sayangnya, saat kita mengklik tombol “Marketplace” tersebut, kita akan di-redirect — atau diarahkan — ke laman penjualan mereka yang ada di OpenSea.

Maka dari itu, lebih baik kita langsung ke OpenSea saja, untuk membeli billboard iklan di SomniumSpace. Toh kalau beli di website, ujung-ujungnya ya diarahkan ke OpenSea juga.

Adapun tutorial membeli bilboard iklan Somnium Space di OpenSea — adalah sebagai berikut:

– Pertama-tama, silahkan kunjungi website resmi OpenSea,  yaitu di OpenSea<dot>io. Nantinya sobat akan menuju laman utama dari marketplace NFT tersebut.

– Selanjutnya, tulis di kolom pencarian paling atas berupa tulisan “Admix x Somnium Space Billboards”. Perlu sobat ketahui, “Admix x Somnium Space Billboards” adalah “lapak” resmi kerjasama dari Admix dan Somnium Space. Di lapak tersebut hanya khusus menjual billboard iklan yang ada di Somnium Space.

– Kemudian, sobat akan diarahkan ke halaman produk dari Admix x Somnium Space Billboards.

– Silahkan scroll ke bawah untuk menemukan berbagai billboard iklan yang dijual di sana. Di bawah gambar billboard tertera harganya dalam bentuk Ethereum.

– Jika sobat ingin membeli billboard tersebut, silahkan langsung saja klik BUY NOW yang ada di bawah gambar produk.

– Jika tidak ada opsi BUY NOW, silahkan klik gambar produk, kemudian sobat akan diarahkan ke laman produk, selanjutnya klik MAKE OFFER atau Ajukan Penawaran.

– Oh iya, pastikan sobat sudah memiliki akun di OpenSea untuk bisa membeli billboard iklan tersebut. Cara mendaftar di OpenSea, sobat onlen harus menginstall dompet MetaMask di browser Chrome milik sobat.

 Alurnya seperti ini, Install MetaMask, kemudian daftar MetaMask, kemudian Daftar di OpenSea, kemudian isi saldo MetaMask, dan terakhir beli billboard iklan di OpenSea.

– Dan satu lagi, pastikan sobat sudah memiliki akun di SomniumSpace, agar bisa mengunakan billboard tersebut. Untuk mendaftar di SomniumSpace juga sama, sobat harus memiliki akun MetaMask.

Silahkan kunjungi website resmi SomniumSpace di SomniumSpace<dot>com untuk melakukan pendaftaran.

Sampai di sini apakah bisa dipahami?

Jika masih belum paham, silahkan ajukan pertanyaan sobat di kolom komentar blog ini, oke.

Baca juga:

Cara mudah menjual NFT lagu / musik via OpenSea


Nah itulah dia pemaparan tentang cara membeli billboard iklan di dunia metaverse.

Terima kasih sudah menyimak tulisan ini, dan semoga bermanfaat.. 

NOTE: Saran saya, mending wait and see dulu, jangan langsung membeli aset di dunia metaverse, karena kita belum tahu metaverse mana yang diakui secara resmi nantinya. So ditunggu saja seperti apa perkembangannya (af)


Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait