3 Hal Paling Pokok Dalam Kegiatan Ekonomi di Indonesia

3 Hal Paling Pokok Dalam Kegiatan Ekonomi di Indonesia

Smallest Font
Largest Font
Kegiatan ekonomi selalu tak terpisahkan di dalam setiap negara, tak terkecuali di Indonesia. Banyak sekali kegiatan ekonomi di Indonesia, baik yang skala besar, menengah, maupun skala kecil. Semua itu merupakan bagian dari pondasi ekonomi yang mampu menggerakan roda perekonomian di negeri kita yang tercinta ini.
Bicara soal kegiatan ekonomi Indonesia, sebenarnya kegiatan tersebut terbagi ke dalam 3 hal pokok saja.
Apa sajakah itu?
Kegiatan ekonomi Indonesia
Berikut ini 3 hal pokok dari berbagai kegiatan ekonomi di Indonesia, antara lain:
1. Produksi
Kegiatan produksi merupakan kegiatan menghasilkan ataupun mengolah suatu bahan — hingga menjadi produk yang dapat dijual ke masyarakat. Sedangkan hasil dari produksi tersebut dinamakan produk.
Ada beragam contoh kegiatan produksi yang ada di Indonesia, seperti:
– Petani yang menanam padi hingga panen.
– Tukang jahit yang menjahit baju, celana, ataupun produk konveksi lainnya hingga jadi.
– Pabrik yang memproduksi sepatu, tas, dan yang lainnya.
– Juragan bakso yang mengolah tepung kanji hingga menjadi bakso.
– Developer yang membangun proyek perumahan.
Dan lain sebagainya.
Dari beberapa contoh di atas, dapat disimpulkan bahwa produksi adalah semua kegiatan yang dapat menghasilkan barang ataupun jasa. Sedangkan orang atau sekelompok orang yang menghasilkan barang/jasa disebut produsen.
2. Distribusi

Kegiatan pokok ekonomi selanjutnya adalah distribusi. Distribusi adalah kegiatan menyalurkan barang dari produsen hingga sampai ke konsumen. Sedangkan orang atau sekelompok orang yang menjalankan kegiatan distribusi disebut distributor.

Perlu anda ketahui, kegiatan distribsi terjadi karena lokasi produsen dan konsumen yang berbeda, maka perlu adanya kegiatan membawa, menyebarluaskan, memasarkan, atau menyalurkan barang hasil produksi. Kegiatan inilah yang disebut dengan distribusi.

Beberapa contoh dari kegiatan distribusi antara lain:

– Ponsel yang memasarkan gadget.

– Penjual sayur yang menjual sayur.

– Pedagang sembako yang menjual sembako.

– Mini market yang mendistribusikan barang-barang kebutuhan masyarakat.

– Dealer yang memasarkan produk-produk otomotif.

– Apotek yang menjual obat-obatan.

Dan lain sebagainya.
3. Konsumsi

Untuk kegiatan pokok yang terakhir ini pasti anda sudah mengetahuinya. Kegiatan yang terakhir ini juga pasti dilakukan oleh semua orang, di belahan dunia manapun.
Kegiatan konsumsi adalah kegiatan manusia memakai barang atau jasa untuk memenuhi kebutuhannya. Orang yang memakai atau menikmati barang dan jasa disebut konsumen.
Contoh kegiatan konsumsi antara lain:
– Orang yang makan di restoran.
– Penumpang yang mengendarai angkutan umum.
– Wisatawan yang menginap di hotel.
– Pemilik kendaraan bermotor yang memperbaiki kendaraannya di bengkel.
– Orang-orang yang menonton film di bioskop.
Dan lain sebagainya.
Baca juga:

Itulah dia penjelasan mengenai 3 hal pokok dalam kegiatan ekonomi di Indonesia. Semoga penjelasan singkat di atas bisa menambah wawasan anda seputar dunia perekonomian di Indonesia.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait